Archive for the ‘Health Information’ Category

Insomnia

Insomnia adalah gejala kelainan dalam tidur berupa kesulitan berulang untuk tidur atau mempertahankan tidur walaupun ada kesempatan untuk itu. Gejala tersebut biasanya diikuti gangguan fungsional saat bangun.

Insomnia sering disebabkan oleh adanya suatu penyakit atau akibat adanya permasalahan psikologis. Dalam hal ini, bantuan medis atau psikologis akan diperlukan. Salah satu terapi psikologis yang efektif menangani insomnia adalah terapi kognitif. Dalam terapi tersebut, seorang pasien diajari untuk memperbaiki kebiasaan tidur dan menghilangkan asumsi yang kontra-produktif mengenai tidur.

Banyak penderita insomnia tergantung pada obat tidur dan zat penenang lainnya untuk bisa beristirahat. Semua obat sedatif memiliki potensi untuk menyebabkan ketergantungan psikologis berupa anggapan bahwa mereka tidak dapat tidur tanpa obat tersebut.

Diagnosa

Spesialis tidur kedokteran memenuhi syarat untuk mendiagnosis berbagai gangguan tidur. Pasien dengan berbagai penyakit termasuk sindrom fase tidur tertunda sering salah didiagnosis sebagai Insomnia.

Untuk mendiagnosis insomnia, dilakukan penilaian terhadap:

  • Pola tidur penderita.
  • Pemakaian obat-obatan, alkohol, atau obat terlarang.
  • Tingkatan stres psikis.
  • Riwayat medis.
  • Aktivitas fisik.

Diagnosis berdasarkan kepada kebutuhan tidur secara individual.

Continue reading

Kesepian Menular seperti Virus

Kesepian ternyata mirip wabah flu, bisa menyebar dalam sekelompok orang di dekatnya. Begitulah menurut suatu penelitian terbaru. Kalau flu bisa tersebar lewat berjabat tangan, orang bisa “terjangkit” kesepian melalui interaksi yang negatif.

Menurut penelitian John Cacioppo, psikolog dari Universitas Chicago, seseorang yang kesepian biasanya tak mudah memercayai orang lain sehingga masalah kecil bisa menjadi besar. Lirikan atau kata-kata yang sedikit janggal, yang biasanya tak akan dipermasalahkan oleh seorang yang ceria, bagi orang yang kesepian bisa sangat menyinggung sehingga memicu suatu siklus interaksi negatif yang mengakibatkan hilangnya teman-teman.

Intinya, seseorang yang kesepian akan kehilangan hubungan dengan orang lain dan orang lain itu juga bisa terputus hubungannya dengan orang-orang lain lagi. Akhirnya, orang-orang yang hubungannya terputus itu berisiko menjadi golongan yang terasing dari kelompok sosial.

“Seseorang yang kesepian mengantisipasi reaksi negatif dari orang lain, dan akhirnya mereka memang mendapatkan reaksi negatif itu dalam lingkungan. Sebagian karena mereka mengantisipasinya dan sebagian karena mereka sendiri yang mengundang reaksi itu,” kata Cacioppo.

Temuan ini, yang diterbitkan dalam jurnal Personality and Social Psychology edisi Desember mengindikasikan bahwa kesepian bukanlah bagian dari sifat, seperti dalam ungkapan “orang itu sifatnya penyendiri”. Namun, kesepian merupakan suatu keadaan seperti kelaparan.
Continue reading

8 Aturan Memakai Ponsel

Ponsel kerap dituding sebagai ‘biang keladi’ penyebab kanker otak. Bisakah dicegah?

Tampaknya saat ini, hampir semua orang tak bisa hidup tanpa ponsel. Pria atau wanita bisa menghabiskan waktu lama, bahkan hingga berjam-jam menelepon. Namun, di sisi lain gadget yang terus mengalami inovasi ini dituding sebagai salah satu ‘biang keladi’ penyebab kanker otak.

Meskipun anggapan tersebut masih simpang siur, menurut banyak ahli, tak ada salahnya Anda meminimalkan efek buruk dari ponsel. Simak 8 aturan agar aman menggunakan ponsel.

1. Anak usia di bawah 12 tahun sebaiknya tidak sering menggunakan ponsel. Minta si kecil untuk memakai telepon genggam untuk keperluan darurat saja.

2. Lebih baik kenakan perangkat hands free saat menelepon sesering mungkin, dibandingkan menempelkan ponsel di telinga Anda.

3. Jangan simpan ponsel di saku celana. Radiasi dari ponsel ditakutkan bisa mengganggu sirkulasi darah di bagian tengah dan bawah tubuh.

4. Usahakan tidak letakkan di dekat kepala Anda saat tidur.

5. Jangan memakai ponsel terlalu lama. Jikapun harus lama, sebaiknya gunakan alat hands free.

6. Sering-seringlah mengganti posisi telinga saat Anda menelepon.

7. Sebaiknya jangan menggunakan telepon di lokasi yang memiliki sinyal tidak stabil, atau di tempat yang bergerak. (misalnya di mobil).

8. Usahakan mengurangi frekuensi menelepon, dan lebih baik berkomunikasi lewat SMS.

7 Makanan Penunda Penuaan

Hidup sehat adalah salah satu kunci dari panjang umur. Untuk hidup sehat, kita tentu memerlukan nutrisi yang baik dan sehat pula. Inilah beberapa jenis makanan yang diklaim berkhasiat membuat awet muda dan tetap sehat.

1. Minyak Zaitun
Empat dekade lalu, para peneliti dari Seven Coutries Study menyimpulkan bahwa lemak tak jenuh dengan rantai tunggal (monounsaturated) dalam minyak zaitun secara luas bermanfaat untuk menekan risiko penyakit jantung dan kanker di Kepulauan Crete di Yunani.  Kini masyarakat juga sudah banyak yahu bahwa minyak zaitun mengandung folifenol, antioksidan kuat yang bisa mencegah jenis penyakit akibat penuaan.

2. Yogurt
Pada era 1970an, wilayah Georgia dikabarkan memiliki jumlah penduduk yang berusia rata-rata di atas 100 tahun yang lebih banyak ketimbang negara lain. Laporan pada saat itu mengklaim bahwa rahasia dari umur yang panjang tersebut adalah yogurt.

Meskipun kekuatan yogurt dalam memperpanjang usia belum pernah terbukti secara langsung, yogurt adalah makanan yang kaya kalsium yang dapat mencegah osteoporosis.  Selain itu, yogurt juga mengandung bakter baik yang mempertahankan kesehatan pencernaan serta mengurangi risiko mengidap penyakit usus yang berkaitan dengan usia
Continue reading

Diet Sesuai Kepribadian

Pilihlan diet sesuai dengan kepribadian Anda.

66605_diet_300_225

Kepribadian berpengaruh pada banyak hal, seperti baju yang kita kenakan, teman-teman dan pria yang diidamkan. Tidak hanya itu, kepribadian juga berpengaruh pada berhasil atau tidaknya diet yang dilakukan. Jika diet yang dilakukan tidak disesuaikan dengan kepribadian, maka cenderung tidak berhasil.

Mulai sekarang cobalah pilih jenis diet yang sesuai dengan kepribadian Anda. Jangan sampai diet yang sudah dilakukan berbulan-bulan tidak berhasil hanya karena tidak sesuai dengan kepribadian Anda. Berikut empat tipe kepribadian dan jenis diet yang sebaiknya dilakukan.

– Diet Planner

Jika Anda termasuk orang selalu merencanakan segala sesuatunya dengan matang dan rinci maka Anda adalah adalah diet planner. Cobalah membuat menu sehat yang rendah lemak selama satu minggu, kalau perlu tuliskan dalam agenda. Hal itu akan mempermudah Anda untuk konsisten pada menu makanan sehat dan diet menjadi lebih efektif.

– Diet Player

Jika Anda tipe orang yang mudah beradaptasi, fleksibel dan tidak terlalu memikirkan saat ada masalah maka Anda adalah diet player. Jangan coba untuk melakukan diet ketat, karena tidak akan berhasil. Diet kaku tidak akan bertahan lama pada Anda, karena terasa seperti beban. Tidak perlu pantang makan makanan tertentu. Tetapi saat menentukan makanan atau cemilan, pilihlah yang banyak serat dan rendah kalori. Biasakan diri untuk selalu mengonsumsi makanan sehat.
Continue reading

Kenali Jenis Sabun Pembersih Wajah

Inilah macam-macam jenis sabun pembersih wajah yang perlu Anda ketahui.

Jangan main-main dengan kulit wajah. Sekali saja Anda salah memilih produk pembersih wajah, maka hancurlah semua harapan untuk memiliki kulit wajah yang halus dan indah.

Sebelum salah langkah, lebih baik Anda kenali beberapa jenis sabun dan pembersih wajah yang sekiranya sesuai dengan kulit wajah Anda.

Glycerine Soaps/Cleansing Bars
Kulit wajah lebih lembut dari sebagian besar kulit tubuh. Jadi, berhati-hatilah dalam memilih isi sabun. Jangan sampai terlalu keras dan tidak cukup ramah pada kulit wajah.Tapi untuk Anda yang menyukai kesegaran “cuci muka” dengan sabun dan air, pilih sabun yang mengandung pelembab/moisturizer. Sabun transparan juga dapat digunakan karena tidak mengandung deterjen.

Foaming Cleansers (busa pembersih)
Untuk jenis kulit yang membutuhkan pembersihan lebih dalam, foam/busa pembersih dapat dijadikan pilihan. Sapukan busa pembersih secukupnya pada wajah yang sudah dibasahi sebelumnya, lalu bilas dengan air.

Facial Scrub (scrub muka)
Ini termasuk sejenis pembersih wajah yang berpasir dan bisa mengangkat sel mati pada kulit wajah sehingga kulit muka tidak lagi kusam dan lebih bercahaya. Harus diingat, jenis pembersih ini tidak untuk digunakan setiap hari, karena akan menyebabkan kulit menjadi kering.

Cream Cleansers (Krim Pembersih)
Jenis krim pembersih ini selain membersihkan kulit wajah, bisa berfungsi melembabkan. Sebaiknya pilih produk sesuai dengan jenis kulit Anda. Agar hasilnya maksimal, gunakan krim pembersih dengan tangan yang bersih, diamkan sebentar agar meresap, kemudian bersihkan dengan kapas atau tisu.

Toners (Penyegar wajah)
Setelah kulit wajah dibersihkan dengan sabun, krim, atau foam pembersih, sebaiknya pilih toner (penyegar wajah yang dikenal juga dengan nama face tonic) sesuai jenis kulit. Namun sebaiknya Anda pilih yang bebas alkohol agar terbebas dari problema kulit kering.

2 in 1 Cleansers (Pembersih dan penyegar)
Kalau mau praktis dan tidak memiliki banyak waktu, masih ada pilihan lain, yaitu pembersih 2 in 1 cleansers. Jenis pembersih berbentuk cair ini juga mengandung toner sehingga pemakaiannya bisa digunakan sekaligus.

sumber : http://www.vivanews.com

Pemanis Buatan, Tak Akan Bikin Gemuk?

Rasanya hampir semua makanan mengandung gula, termasuk juga karbohidrat utama seperti nasi, roti, atau mi. Belum lagi buah-buahan dan makanan kecil lainnya. Padahal, terlalu banyak gula bisa menyebabkan kelebihan berat badan dan penyakit.

Karena itulah, agar tetap bisa menikmati makanan favorit tanpa khawatir kelebiha kalori, kini makin banyak orang berpaling pada pemanis buatan, yang disebut juga sebagai gula rendah kalori.

Dalam situs kesehatan mayoclinic disebutkan bahwa pemanis buatan adalah senyawa kimia yang ditambahkan atau digunakan untuk keperluan olahan pangan, industri, atau makanan dan minuman.

Pada awalnya pemanis buatan digunakan oleh para penderita diabetes atau obesitas untuk mengontrol jumlah kalori dalam makanan dan penurunan berat badan. Dengan pemanis buatan, penderita diabetes tetap bisa menikmati rasa manis tanpa khawatir gula darahnya naik.
Continue reading

Olahraga Ringan Saat Berpuasa

Misalkan Anda memilih jenis latihan yang benar, maka olahraga justru dapat membantu melancarkan peredaran darah ke seluruh tubuh selama berpuasa. Stretching atau peregangan adalah salah satu jenis latihan yang dapat Anda lakukan. Tak hanya berguna untuk melancarkan peredaran darah, peregangan juga bermanfaat untuk meredakan emosi dan menenangkan pikiran.

Pagi Hari
Jika biasanya Anda dapat meneguk secangkir teh atau kopi hangat untuk menyulut energi di pagi hari, maka di bulan puasa, Anda dapat menggantinya dengan latihan berikut.:
1. Peregangan untuk tubuh bagian atas
Sasaran: otot punggung atas, leher dan bahu.

  • Duduk, tekuk lutut. Katupkan kedua telapak kaki. Punggung tegak.
  • Tarik nafas sehingga tulang punggung terasa memanjang.
  • Hembuskan nafas dan letakkan kedua tangan di pergelangan kaki.
  • Dengan posisi kepala menghadap lantai, tarik nafas dan hembuskan kembali sebanyak 12 kali.

Continue reading

Mengapa Puasa Bikin Mengantuk di Siang Hari ??

Anda mengalami rasa kantuk tak tertahankan saat puasa? Hal itu memang wajar. Namun, biasanya Anda bisa minum kopi untuk mendongkrak energi. Tapi, apa yang harus dilakukan untuk mengatasi kondisi ini kala berpuasa? Baca artikel ini untuk mengetahui penyebab dan solusinya!

Menurut dr. Samuel Oetoro, ahli gizi, penyebab munculnya rasa kantik yang hebat saat berpuasa adalah karena rendahnya asupan zat besi dalam tubuh. “Hal ini mungkin saja terjadi jika Anda kurang menghiraukan mutu gizi makanan selama berpuasa,” ujarnya.
Untuk mengantisipasi hal ini, dr Samuel menyarankan, sebaiknya banyak mengonsumsi makanan yang kaya zat besi, seperti tempe, oncom, kacang-kacangan, teri kering, sayuran daun hijau. Dan juga hati serta daging.
Continue reading